GlusterFS adalah sistem file terdistribusi yang memungkinkan Anda mengelola data yang tersebar di beberapa server seolah-olah itu adalah satu kesatuan. Sistem ini cocok untuk aplikasi yang membutuhkan skala besar dengan akses data yang tinggi. Berikut adalah panduan untuk instalasi dan konfigurasi GlusterFS di Debian 12 dengan menggunakan 3 Node Server.
Sisi Server
Persiapan Partisi (Opsional)
Langkah pertama adalah mempersiapkan disk yang akan digunakan sebagai penyimpanan untuk GlusterFS, baiknya kamu mempersiapkan disk tersendiri untuk brick pada glusterfs, namun jika kamu hanya memiliki 1 disk saja bisa melewati langkah ini.
Instal parted
untuk mengelola partisi:
sudo apt install parted -y
Buat partisi baru pada disk (misalnya /dev/sdb
):
sudo parted /dev/sdb
mklabel msdos
mkpart primary ext4 1MB 5369MB
Format partisi yang baru dibuat sebagai ext4
:
sudo mkfs -t ext4 /dev/sdb
Buat direktori untuk mount point dan brick:
mkdir -p /gluster
sudo mount /dev/sdb1 /gluster
sudo mkdir -p /gluster/brick0
Instalasi GlusterFS
Berikut adalah langkah-langkah untuk instalasi GlusterFS di Debian 12:
Tambahkan kunci GPG GlusterFS:
curl https://download.gluster.org/pub/gluster/glusterfs/11/rsa.pub | gpg --dearmor > /usr/share/keyrings/glusterfs-archive-keyring.gpg
Dapatkan versi Debian dan arsitektur sistem:
DEBID=$(grep 'VERSION_ID=' /etc/os-release | cut -d '=' -f 2 | tr -d '"')
DEBVER=$(grep 'VERSION=' /etc/os-release | grep -Eo '[a-z]+')
DEBARCH=$(dpkg --print-architecture)
Repositori GlusterFS ke daftar sumber paket:
echo "deb [signed-by=/usr/share/keyrings/glusterfs-archive-keyring.gpg] https://download.gluster.org/pub/gluster/glusterfs/LATEST/Debian/${DEBID}/${DEBARCH}/apt ${DEBVER} main" | sudo tee /etc/apt/sources.list.d/gluster.list
Perbarui daftar paket dan instal GlusterFS:
sudo apt update
sudo apt install glusterfs-server
Jalankan dan aktifkan layanan GlusterFS:
sudo systemctl start glusterd
sudo systemctl enable glusterd
sudo systemctl status glusterd
Konfigurasi Cluster GlusterFS
Setelah GlusterFS terinstal, langkah selanjutnya adalah menambahkan node ke cluster.
Tambahkan node ke cluster dengan perintah peer probe
:
sudo gluster peer probe 192.168.10.21
sudo gluster peer probe 192.168.10.22
Cek status peer dan pool:
sudo gluster peer status
sudo gluster pool list
Membuat dan Memulai Volume
Volume GlusterFS adalah tempat penyimpanan data yang terdistribusi. Dalam contoh ini, kita akan membuat volume replikasi dengan 3 node.
Buat volume dengan 3 replika:
sudo gluster volume create volume1 replica 3 192.168.10.20:/gluster/brick0 192.168.10.21:/gluster/brick0 192.168.10.22:/gluster/brick0
Mulai volume yang sudah dibuat:
sudo gluster volume start volume1
Cek informasi volume:
sudo gluster volume info
Sisi Klien
Untuk mengakses volume GlusterFS dari sisi klien, ikuti langkah-langkah berikut:
Instalasi GlusterFS Client
Repositori dan instal klien GlusterFS:
Tambahkan kunci GPG:
curl https://download.gluster.org/pub/gluster/glusterfs/11/rsa.pub | gpg --dearmor > /usr/share/keyrings/glusterfs-archive-keyring.gpg
Tambahkan repositori GlusterFS ke daftar sumber paket:
echo "deb [signed-by=/usr/share/keyrings/glusterfs-archive-keyring.gpg] https://download.gluster.org/pub/gluster/glusterfs/LATEST/Debian/${DEBID}/${DEBARCH}/apt ${DEBVER} main" | sudo tee /etc/apt/sources.list.d/gluster.list
Instal klien GlusterFS:
sudo apt update
sudo apt install glusterfs-client
Mount Volume GlusterFS di Klien
Buat direktori mount point:
mkdir -p /mnt/data
Mount volume GlusterFS ke direktori /mnt/data
:
sudo mount.glusterfs 192.168.10.20:/volume1 /mnt/data
Verifikasi mount dengan perintah df -h
:
sudo df -h
Otomatisasi Mount dengan Fstab
Agar volume GlusterFS otomatis ter-mount setiap kali sistem klien di-reboot, tambahkan entri di file /etc/fstab
:
Buka file /etc/fstab
:
sudo nano /etc/fstab
Tambahkan baris berikut ke dalam file:
192.168.10.20:/volume1 /mnt/data glusterfs defaults,_netdev 0 0
Reload daemon dan mount semua partisi:
sudo systemctl daemon-reload
sudo mount -a
Kesimpulan
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda telah berhasil menginstal dan mengonfigurasi GlusterFS di Debian 12, baik pada sisi server maupun klien. GlusterFS memungkinkan Anda untuk membuat sistem penyimpanan yang terdistribusi dan handal yang dapat diakses dari beberapa server dan klien dalam jaringan yang sama. Order VPS untuk install glusterfs sekarang !